Rajjha Bhajjra Parjugha

Senin, 14 Januari 2019

Forum Grub Diskusi Dengan Petani Siwalan Dan Legen

| Senin, 14 Januari 2019
Diskusi Dengan Petani Siwalan



          Kamis, 03 Januari 2019. Siwalan atau ta'al dalam bahasa daerah sudah menjadi potensi di dusun soloh timur, desa murtajih. Pohon siwalan di desa soloh timur cukup melimpah tapi kurang antusias warga untuk memanfaatkan pohon siwalan sebagai mata pencaharian sangatlah rendah. Sekarang hanya sebagian warga saja yang masih menjadi petani pohon siwalan, banyak pohon siwalan yang tidak terawat karna kurang sadarnya masyarakat akan keuntungan pohon siwalan
         Oleh karna itu kelompok KKN 04 desa murtajih ikut berdiskusi dengan salah satu petani siwalan dan mencoba memberi inovasi baru tentang olahan siwalan yang di masukkan dalam program kerja utama kelompok KKN 04. Harapan dalam inovasi baru olahan siwalan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk merawat pohon siwalan dan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat bahwa siwalan tidak hanya dapat dijadikan siwalan dan legen saja tapi bisa di jadikan berbagai macam olahan yang menarik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar